BB30007 milik dipo SDT yang telah "wafat" di jalur 1 dipo SDT |
Lokomotif yang memiliki keunikan pada roda yang berjeruji seperti pada lokomotif uap ini, dalam operasionalnya digunakan untuk dinasan KA jarak pendek maupun untuk dinasan langsir saja di area kerja kereta api pulau Jawa. Mesin Mercedes Benz yang pada BB300 mampu mengeluarkan tenaga hingga 680 hp dengan kemampuan kecepatan hingga 75 kmh.
BB300 sejak didatangkan di Indonesia memang hanya 30 unit, namun tidak jauh beda dengan loko-loko lain yang dibuat dan mulai dinas pada kisaran tahun 60an, lambat laun banyak yang afkir dan akhirnya dibesituakan. Karena suplai suku cadangnya yang sudah tidak ada, dengan terpaksa beberapa BB300 yang ada dikorbankan untuk menghidupi BB300 yang lain. Tercatat hingga 2007, jumlah BB300 yang tersisa hanya 9 unit yang tersebar di beberapa dipo, yaitu dipo Sidotopo, SoloBalapan, Kutoarjo, SemarangPoncol, Cepu, Banjar, dan Tanah Abang.
Spesifikasi teknis BB300
Identitas Produksi
Kode model loko___: M1500BBDimensi
Desain angkutan___: universal (barang dan penumpang)
Lebar sepur_______: 1067 mmMesin dan converter
Panjang bodi______: 10000mm
Jarak coupler_____: 11890 mm
Lebar bodi_______: 2720 mm
Tinggi bodi_______: 3700 mm
Jarak gandar______: 2000 mm
Jarak pivot_______: 5000 mm
Diameter roda traksi: 904 mm
Diameter roda idle__: - mm
Tinggi coupler_____: 760 mm
Berat kosong______: 33,6 ton
Berat siap________: 36 ton
Berat Adhesi______: 36 ton
Tipe mesin________: MB 820 B, Maybach Mercedes BenzKemampuan
Jenis____________: 4 tak
Daya output_______: 680 hp
Daya ke converter__: 625 hp
Jumlah converter___: 1
Tipe converter_____: Krupp 2 WZLI-15
Rasio roda gigi_____: -
Kecepatan maksimum: 75 kmhKapasitas
Adhesi maksimum___:7560 Kgf
Kecepatan kontinu__: 10 kmh
Radius terkecil_____: 80 m
Bahan bakar______: 1500 lt, HSDSistem rem
Pelumas mesin____: 120 lt
Pelumas transmisi__: 220 lt
Radiator_________: 450 lt
Pasir____________: 350 kg
Tipe sistem rem___: udara tekan, parkir
Tipe kompresor___: Erhard & Schmer Westinghouse ISO 105
Referensi: "LOKOMOTIF DAN KERETA REL DIESEL DI INDONESIA edisi 2 (Ir. Hartono AS, MM)"
No comments:
Post a Comment
Ada pertanyaan, keluhan, sanggahan, kritik, atau pesan-pesan lainnya, tinggalkan komentar Anda dibawah ini. Terima kasih